Peer Counseling

Beberapa waktu lalu ada rakor di kantor yang menyarankan adanya peer counseling.  Presedennya adalah ada satu pegawai yang depresi gegara kerjaan yang akhirnya bikin dia resign.

Jadi pimpinan nyaranin ada yg namanya peer counseling itu.  Kalau aku nangkap ini, PC ini untuk curhat-curhat masalah kerjaan, kalau ada pekerjaan yang bikin stress, bisa diskusi-diskusi sama teman sejawat.

Masalahnya...yang aku butuhkan itu curhat-curhat masalah pribadi.  Seperti yang pernah aku tulis-tulis sebelumnya, kadang butuh tempat untuk meluapkan apa yang berputar-putar di pikiran ini.  Yang sambung menyambungnya sangat cepat dan bikin mood drop mendadak.

Seperti hari ini.
Kadang ada rasa nostalgia mengingat-ingat hari ini, kadang pengen saja lupa hari sehingga perasaan ga mengharu biru.

Saat ini yang muncul..CEPATLAH BERLALU HARI INI!! 


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Medeking

Seri Rumah Kecil - Laura Ingalls Wilder

Coba Atur Blog